Annisa, Jihan Sholihah (2024) PENGEMBANGAN AUGMENTED REALITY PEMBELAJARAN PEMROGRAMAN DASAR DENGAN METODE MARKER BASED. Diploma thesis, Politeknik Caltex Riau.
LAPORAN PA UPLOAD REPOSITORY_ANNISAJIHANSHOLIHAH.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only
Download (10MB)
aplikasi aR.png - Submitted Version
Restricted to Registered users only
Download (901kB)
Abstract
Pemrograman dasar adalah fondasi penting dalam ilmu komputer, tetapi mahasiswa sering mengalami kesulitan dalam memahaminya, terutama dalam pendekatan pembelajaran tradisional. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran berbasis Augmented Reality (AR) untuk pemrograman dasar, menggunakan metode marker-based dan Multimedia Development Life Cycle (MDLC). Penelitian diawali dengan pra-riset terhadap 42 mahasiswa Politeknik Caltex Riau, yang menunjukkan 57,5% mahasiswa mengalami kesulitan dalam memahami materi pemrograman dasar dan preferensi terhadap pembelajaran berbasis visual. Pengembangan aplikasi AR dengan metode marker-based bertujuan untuk meningkatkan pemahaman mahasiswa melalui visualisasi materi yang interaktif. Aplikasi ini dikembangkan dengan tahapan MDLC, meliputi Concept, Design, Material Collecting, Assembly, Testing, dan Distribution. Hasil pengujian menunjukkan bahwa aplikasi berfungsi dengan baik dan materi yang disajikan sesuai dengan kurikulum pemrograman dasar. Pengujian pre-test dan post-test dengan 30 responden menunjukkan peningkatan pemahaman dengan rata-rata nilai pre-test 68% dan post-test 88,2%. Selain itu, hasil pengujian usability pada aplikasi menunjukkan bahwa aplikasi berhasil memenuhi kelima aspek usability yang mencerminkan pengguna sudah merasa puas dalam menggunakan aplikasi. Penggunaan AR dalam pembelajaran pemrograman dasar telah terbukti mampu meningkatkan pemahaman mahasiswa terhadap mata kuliah algoritma dan pemrograman.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | KBK > KBK Jurusan Teknologi Informasi > KBK Multimedia |
Divisions: | Sarjana Terapan > Jurusan Teknologi Informasi > Teknik Informatika |
Depositing User: | Mrs Annisa Jihan Sholihah |
Date Deposited: | 22 Aug 2024 03:42 |
Last Modified: | 22 Aug 2024 03:42 |
URI: | https://repository.lib.pcr.ac.id/id/eprint/2098 |