rahma, yunesa (2024) RANCANG BANGUN SISTEM MONITORING KUALITAS UDARA BERBASIS ANDROID. Diploma thesis, Politeknik Caltex Riau.
Laporan PA Yunesa Rahma.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only
Download (3MB)
Poster PA Yunesa Rahma.png - Submitted Version
Restricted to Registered users only
Download (1MB)
Abstract
Polusi udara adalah kondisi dimana udara tercemar oleh zat-zat
berbahaya atau partikel-partikel yang dapat membahayakan kesehatan
manusia dan lingkungan. Berdasarkan informasi yang didapatkan dari
ISBCenter.com bahwa PT. Bina Riau Sejahtera yang berlokasi di Palas
menjadi perusahaan yang mengotori udara dengan limbah usaha yang
dijalankannya, serta banyaknya kendaraan besar dan berat yang berlalu
lalang menjadi salah satu penyebab polusi udara. Paparan jangka panjang
terhadap polusi udara dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan,
seperti: gangguan pernapasan, iritasi mata, sakit tenggorokan, dan
lainnya. Oleh karena itu untuk meningkatkan kewaspadaan masyarakat
dibuatlah suatu sistem pendeteksi kualitas udara sehingga memberikan
informasi kepada para pengguna jalan ketika memutuskan untuk
melewati jalan di daerah Palas. Selain itu, hasil dari monitoring ini bisa
menjadi referensi bagi pihak terkait agar dapat mengambil langkah-
langkah untuk mengatasi kualitas udara daerah Palas jika kondisinya
membahayakan. Sistem ini dibuat berdasarkan parameter ISPU (Indeks
Standar Polusi Udara) dengan menggunakan sensor GP2Y1010AU0F
untuk mendeteksi partikel PM 2.5 di udara, sensor MICS 6814 untuk
mendeteksi CO dan NO2, sensor MQ136 untuk mendeteksi S02, sensor
MQ131 untuk mendeteksi O3, dan sensor DHT22 untuk mendeteksi suhu
dan kelembaban. Data selanjutnya diproses menggunakan Arduino dan
dikirim ke ESP 32 kemudian dikirim menggunakan modem ke server
firebase. Rata-rata delay yang dibutuhkan aplikasi ini saat melakukan
monitoring adalah 0.43 detik. Setelah dilakukan uji coba, system ini
menghasilkan tingkat keakurasian sensor yang cukup memuaskan dimana
sensor DHT22 memiliki tingkat akurasi suhu sebesar 99.5% dan
kelembaban sebesar 99.71%. Sensor MQ-131 memiliki tingkat akurasi
sebesar 89.71, sensor M1-136 memiliki tingkat akurasi sebesar 86.63%,
sensor debu memiliki tingkat akurasi sebesar 85.5%, sensor NO2
memiliki tingkat akurasi sebesar 86.06%, sensor CO memiliki tingkat
akurasi sebesar 83.5%. Pada saat melakukan pengujian di Palas pada
rentang waktu 26 Januari 2024 hingga 1 Februari 2024 kondisi udara di
daerah sekitar masih tergolong dalam kategori "bagus".
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | KBK > KBK Jurusan Teknologi Industri > KBK Elektronika |
Divisions: | Sarjana Terapan > Jurusan Teknologi Industri > Teknik Elektronika Telekomunikasi |
Depositing User: | Mr yunesa yunesa |
Date Deposited: | 22 Aug 2024 02:11 |
Last Modified: | 22 Aug 2024 02:11 |
URI: | https://repository.lib.pcr.ac.id/id/eprint/2097 |