Ginting Suka, Dicky Arjuna (2024) RANCANG BANGUN SMART WATER TANK MENGGUNAKAN KONSEP IOT BERBASIS APLIKASI MOBILE. Diploma thesis, Politeknik Caltex Riau.
Laporan Akhir Dicky.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only
Download (3MB)
Poster PA - Dicky.png - Submitted Version
Restricted to Registered users only
Download (2MB)
Abstract
Teknologi modern, seperti Smart Water Tank, memanfaatkan sensor ultrasonik untuk memonitor dan mengontrol level air dalam dua tangki, menghindari pemborosan akibat pompa yang tidak dimatikan. Sistem ini otomatis menghidupkan pompa saat level air rendah dan mematikannya saat mencapai ambang batas yang ditentukan. Dengan ESP8266, pengguna dapat memantau dan mengontrol sistem melalui aplikasi Android. Hasil pengujian menunjukkan sistem berfungsi baik, dengan waktu koneksi dalam rentang 4,593 ms hingga 4,756 ms dan respon cepat kontrol manual serta pengaktifan pompa dalam rentang 0,58 detik hingga 1,59 detik. Fitur kalibrasi membutuhkan waktu lebih lama sampai dengan 3,67 detik. Pengujian akurasi menunjukkan tangki pertama memiliki selisih ketinggian 0 hingga 1 cm dengan tingkat error rata-rata 3,48%, sedangkan tangki kedua memiliki selisih 0,2 hingga 0,6 cm dengan tingkat error rata-rata 4%, menunjukkan stabilitas dan akurasi yang baik. Respon cepat dicapai karena proses singkat dari aplikasi Android yang mengirim perintah melalui topik MQTT, diterima dan diproses oleh ESP8266. Sebaliknya respon yang lebih lambat terjadi karena proses yang lebih panjang karena ESP8266 mengirimkan kembali hasil kalibrasi kedalam data ketinggian tangki pada aplikasi. Perbedaan selisih ketinggian air dapat terjadi karena ukuran pompa air yang berbeda mempengaruhi pembacaan sensor oleh getaran melalui selang air pada tangki.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | KBK > KBK Jurusan Teknologi Informasi > KBK Software Engineering |
Divisions: | Sarjana Terapan > Jurusan Teknologi Informasi > Teknologi Rekayasa Komputer |
Depositing User: | Mr Dicky Arjuna Ginting Suka |
Date Deposited: | 22 Aug 2024 02:07 |
Last Modified: | 22 Aug 2024 02:07 |
URI: | https://repository.lib.pcr.ac.id/id/eprint/2056 |